JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba di Komplels Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (16/8/2024). Kedatanganya untuk hadiri Sidang Tahunan MPR DPR DPD.
Dari pantauan, Jokowi tiba di Gedung Kura-Kura sekitar pukul 08.57 WIB. Nampak, Jokowi kenakan baju adat Betawi. Sementara sang istri, Iriana Jokowi, nampak kenakan kebaya bewarna krem
Seturunnya, Jokowi disambut oleh Ketua DPD La Nyalla Mattalitti. Nampak, Jokowi juga menyapa awak media dengan melambaikan tangan
Adapun sejumlah tamu undangan seperti sejumlah menteri terpantau sudah hadir seperti Bahlil Lahadalia, AHY, Agus Gumiwang Kertasasmita, Aiangga Hartarto, Sandiaga Uno. Nampak Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo juga telah hadir.
Sidang Tahunan 2024 akan terdiri dari tiga agenda yaitu pertama Sidang Tahunan MPR RI dalam rangka HUT RI yang dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo dan para tamu undangan.