"Tiga kali berturut-turut dan konsisten dan paling konsisten. Maka untuk kebelanjutan nanti di kabinet, rasa-rasanya sih mestinya PAN ini mesti ditambahin. Mestinya ada tambahan, tiga kali, Pak Muzani, ini tiga kali. Konsisten," kata Jokowi.
Meski begitu, kata Jokowi, keputusan untuk penambahan kursi menteri bagi PAN ada di tangan Presiden Terpilih Prabowo.
"Tambahannya itu terserah Pak Prabowo karena beliau yang memiliki hak prerogatif presiden. Tapi paling enggak saya mengingatkan, sudah mengingatkan," kata Jokowi.
(Salman Mardira)