WASHINGTON - Presiden terpilih Amerika Serikat (AS), Donald Trump, pada Kamis, (7/11/2024) menunjuk ketua tim kampanyenya, Susie Wiles, sebagai Kepala Staf Gedung Putih. Penunjukan ini adalah yang pertama sejak Trump mengalahkan Wakil Presiden Demokrat Kamala Harris dalam pemilihan pada Selasa, (5/11/2024).
Telah lama aktif di dunia politik, Wiles dikenal sebagai sosok berpengaruh yang jarang muncul di hadapan publik. Melalui Fox News, selama perayaan kemenangannya di West Palm Beach, Florida, Trump memberikan ucapan terima kasih khusus kepada Wiles atas perannya yang sangat penting dalam kampanye.
"Saya juga ingin mengungkapkan penghargaan besar saya kepada Susie dan Chris atas pekerjaan luar biasa yang kalian lakukan. Susie, datanglah, Susie," katanya. "Susie suka berada di belakang layar, biar saya beri tahu kalian. Si bayi es. Kami menyebutnya bayi es. Susie lebih suka berada di balik layar, meskipun sebenarnya dia tidak hanya diam di belakang,” tambahnya.
Trump menggambarkan Wiles sebagai sosok yang kuat, cerdas, dan inovatif, serta secara universal dihormati dan dihargai. Dia juga mencatat bahwa Wiles adalah Kepala Staf wanita pertama dalam sejarah AS, "Saya tidak ragu bahwa dia akan membuat negara kita bangga,” ujar Trump. Lalu, siapakah sebenarnya Susie Wiles?
Susan Wiles, lahir pada 14 Mei 1957 di New Jersey, adalah seorang ahli strategi politik dari Partai Republik yang dikenal atas kemampuannya dalam menjalankan kampanye yang terstruktur dan disiplin, yang membedakan kampanye Trump pada 2016 dibandingkan dengan dua kampanye presiden sebelumnya.