Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Prabowo: Saya Bertekad Memerangi Kebocoran Anggaran di Semua Tingkat 

Raka Dwi Novianto , Jurnalis-Selasa, 10 Desember 2024 |17:34 WIB
Prabowo: Saya Bertekad Memerangi Kebocoran Anggaran di Semua Tingkat 
Prabowo Subianto
A
A
A

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menekankan kepada menteri, kepala lembaga hingga kepala daerah untuk dapat mengurangi kebocoran dari anggaran. Dirinya pun bertekad untuk memerangi kebocoran tersebut.

Awalnya Prabowo mengatakan bahwa anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) tahun 2025 
dirancang untuk menjaga stabilitas, inklusifitas, keberlanjutan, dengan kehati-hatian. 

"Kita punya cita-cita yang tinggi tapi kita harus terus melakukan pengendalian ekonomi secara prudent, hati-hati dan terencana dengan baik," kata Prabowo dalam sambutannya di Istana Negara, Jakarta, Selasa (10/12/2024).

Prabowo mengatakan bahwa belanja negara harus dilakukan dengan meningkatkan efisiensi, penghematan di semua bidang, dan mengurangi pemborosan. 

"Kita sekarang dalam rangka kita waspada menghadapi tantangan yang tidak menentu, kita harus ikat sabuk-sabuk kita. Kita harus sekali lagi saya tekankan, hemat. Kita harus mengurangi kebocoran dari anggaran
Saya bertekad untuk memerangi kebocoran di semua tingkat," tegasnya.

Prabowo pun meminta kepada semua unsur terutama pada pimpinan daerah dengan pemerintah pusat mengurangi kebocoran anggaran.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement