Prabowo menekankan, Indonesia merupakan negara yang cinta damai, tetapi lebih cinta pada kemerdekaan. Untuk itu, pertahanan menjadi sektor penting karena menjadi salah satu jaminan kemerdekaan terhadap kesejahteraan.
"Sejarah kita sendiri telah mengajarkan kepada kita bahwa ratusan tahun negara kita diduduki oleh bangsa-bangsa lain. Diduduki dan rakyat kita, masyarakat kita, budaya kita, politik kita dihancurkan dan kita menjadi milik bangsa lain dan kekayaan kita diambil," katanya.
(Arief Setyadi )