Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Kebakaran Pabrik Minyak Goreng di Medan Padam Setelah 15 Jam Berkobar

Wahyudi Aulia Siregar , Jurnalis-Kamis, 24 Juli 2025 |12:05 WIB
Kebakaran Pabrik Minyak Goreng di Medan Padam Setelah 15 Jam Berkobar
Kebakaran hebat yang melanda pabrik pengolahan minyak sawit (CPO) milik PT Agro Raya Mas/Foto: Damkar Kota Medan
A
A
A

Sementara itu, sebelumnya dilaporkan beberapa petugas pemadam mengalami luka saat berupaya memadamkan api. Informasi terakhir menyebutkan tidak ada korban dengan patah tulang, hanya dua petugas yang mengalami luka bakar akibat percikan minyak panas.

"Ada dua petugas pemadam yang mengalami luka bakar karena terkena percikan minyak panas yang menggenang di lokasi. Tidak ada yang mengalami patah tulang. Mereka telah mendapatkan perawatan di RS Bachtiar Djafar, Medan," ujar seorang petugas yang masih bersiaga di lokasi.

Sebelumnya, kebakaran hebat diketahui melanda pabrik pengolahan CPO milik PT Agro Raya Mas. Api yang bermula sekitar pukul 16.00 WIB dengan cepat membesar dan melalap hampir seluruh bangunan utama pabrik. Asap hitam pekat tampak membumbung tinggi dan menyelimuti sebagian wilayah Medan bagian utara.

Beberapa kali terdengar suara dentuman keras dari dalam area pabrik, yang menimbulkan kepanikan di kalangan warga sekitar maupun para petugas pemadam.

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement