Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Inggris Umumkan Pengakuan untuk Negara Palestina, Dubes Jermey: Ini Jalan Menuju Perdamaian

Rahman Asmardika , Jurnalis-Senin, 22 September 2025 |17:03 WIB
Inggris Umumkan Pengakuan untuk Negara Palestina, Dubes Jermey: Ini Jalan Menuju Perdamaian
Perdana Menteri Inggris Sir Keir Starmer resmi mengumumkan pengakuan terhadap Negara Palestina.
A
A
A

JAKARTA – Pemerintah Inggris mengambil langkah bersejarah pada Minggu, 21 September 2025, dengan secara resmi mengumumkan pengakuan bagi Negara Palestina. Langkah yang diumumkan oleh Perdana Menteri Keir Starmer ini diharapkan dapat melindungi keberlangsungan solusi dua negara dan membuka jalan menuju perdamaian abadi bagi rakyat Israel dan Palestina.

Pengumuman pengakuan ini, yang dilakukan bersamaan dengan Kanada dan Australia, diambil pada saat situasi di Gaza terus memburuk dan Israel terus memperluas permukiman ilegal di Tepi Barat, sementara Hamas masih menahan sejumlah sandera. Di tengah situasi ini, pemerintah Inggris meyakini bahwa solusi dua negara merupakan satu-satunya jalan menuju perdamaian abadi bagi rakyat Israel dan Palestina, bebas dari kekerasan dan penderitaan yang mengerikan selama dua tahun terakhir.

Duta Besar Inggris untuk Indonesia, Dominic Jermey, mengatakan bahwa pengakuan ini juga menunjukkan kesamaan nilai antara Inggris dan Indonesia dalam mendorong perdamaian dan keamanan di kawasan tersebut.

“Keputusan mengenai pengakuan Negara Palestina ini, yang diumumkan oleh Perdana Menteri Starmer ketika para pemimpin dunia berkumpul di Perserikatan Bangsa-Bangsa, dengan jelas mencerminkan nilai-nilai bersama Inggris dan Indonesia terkait perdamaian dan keamanan, sebuah elemen inti dalam kemitraan strategis kami,” kata Dubes Jermey dalam keterangan resminya.

 

Dubes Jermey menambahkan bahwa keputusan ini diambil karena Inggris ingin melakukan segala sesuatu yang bisa dilakukan untuk mendukung masa depan yang damai bagi Israel dan Palestina. Inggris, menurut Dubes Jermey, akan mendukung jalan menuju perdamaian dan melindungi hak yang setara bagi rakyat Israel dan Palestina.

“Pengakuan resmi terhadap Negara Palestina sepenuhnya dimaksudkan untuk melindungi keberlangsungan solusi dua negara dan menciptakan jalan menuju perdamaian abadi bagi rakyat Israel dan Palestina,” ujarnya.

(Rahman Asmardika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement