Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Seskab Teddy Ungkap Hasil Lawatan Presiden Prabowo di Empat Negara, Apa Saja?

Jonathan Simanjuntak , Jurnalis-Minggu, 28 September 2025 |01:05 WIB
Seskab Teddy Ungkap Hasil Lawatan Presiden Prabowo di Empat Negara, Apa Saja?
Presiden Prabowo Subianto (Foto: dok biro pers)
A
A
A

JAKARTA – Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya mengungkap hasil kunjungan kerja (kunker) Presiden Prabowo Subianto ke empat negara. Lawatan tersebut berlangsung selama enam hari sejak 19 September 2025.

Kunjungan luar negeri kali ini utamanya untuk menghadiri Sidang Majelis Umum ke-80 Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York, Amerika Serikat. Dalam sidang itu, Prabowo menyampaikan pidato berapi-api terkait perdamaian dan solusi untuk konflik Gaza.

“Bapak Presiden Prabowo Subianto sudah selesai melaksanakan rangkaian kunjungan luar negeri, yang utamanya adalah Sidang Umum PBB ke-80. Dalam enam hari ini beliau mengunjungi empat negara,” ujar Seskab Teddy, Sabtu (27/9/2025).

Sebagai informasi, Jepang menjadi negara pertama yang didatangi Presiden Prabowo. Ia menyempatkan diri mengunjungi Paviliun Indonesia di Expo Osaka 2025. Menurut laporan Menteri PPN/Kepala Bappenas Rachmat Pambudy, dari ajang lima tahunan tersebut tercatat komitmen investasi sebesar USD 23,8 miliar atau sekitar Rp380 triliun.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement