SEOUL - Mantan kepala parlemen sekaligus kepala negara seremonial Korea Utara, Kim Yong Nam, meninggal dunia, lapor media pemerintah pada Selasa (4/11/2025). Kim Yong Nam meninggal pada usia 97 tahun hari Senin (3/11/2025).
KCNA melaporkan menyebut Kim Yong Nam meninggal akibat kegagalan beberapa organ.
Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mengunjungi tandu jenazah Kim Yong Nam untuk menyampaikan belasungkawa pada Selasa pagi, lapor Kantor Berita Pusat Korea (KCNA).
Korea Utara akan mengadakan pemakaman kenegaraan.
Kim menjabat sebagai presiden presidium Majelis Rakyat Tertinggi dari 1998 hingga 2019. Posisi itu membuatnya menjadi kepala negara secara simbolis.