MINNESOTA – Seorang bocah laki-laki berusia 5 tahun di Minnesota ikut dibawa agen federal Amerika Serikat ke pusat penahanan imigrasi di Texas bersama ayahnya. Insiden ini memicu kritik keras dari pejabat sekolah dan komunitas setempat, yang menyebut anak tersebut digunakan sebagai “umpan” dalam operasi penangkapan.
Bocah bernama Liam Conejo Ramos dibawa petugas federal dari jalan masuk rumah keluarganya di pinggiran Minneapolis. Kepala Sekolah Negeri Columbia Heights, Zena Stenvik, mengatakan kepada wartawan bahwa agen federal meminta Liam mengetuk pintu rumah untuk memastikan apakah ada orang lain di dalam.
“Pada dasarnya mereka menggunakan anak berusia 5 tahun sebagai umpan,” ujar Stenvik, seperti dilansir dari Apnews, Jumat (23/1/2026).
Menurut Stenvik, ayah Liam meminta ibu anak tersebut, yang berada di dalam rumah, untuk tidak membuka pintu. Namun, petugas tetap membawa ayah dan anak itu pergi. Ia menyebut agen menolak meninggalkan Liam bersama orang dewasa lain yang tinggal di rumah atau dengan pejabat distrik sekolah.