Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Puluhan Prajurit TNI Diberangkatkan Jaga Pulau Terluar di Perbatasan

Antara , Jurnalis-Selasa, 18 Oktober 2016 |12:11 WIB
Puluhan Prajurit TNI Diberangkatkan Jaga Pulau Terluar di Perbatasan
ilustrasi (Foto: Dok. Okezone)
A
A
A

KUPANG - Sebanyak 60 Prajurit TNI dari Yonif 743/PSY dan Yonif 3 Marinir diberangkatkan ke dua pulau terluar di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) yang berbatasan dengan Timor Leste dan Australia dalam rangka mengamankan kawasan tersebut.

"Ke-60 prajurit ini akan ditempatkan di Pulau Batek di wilayah Kabupaten Kupang dan Pulau Ndana di wilayah Kabupaten Rote Ndao," kata Kepala Staf Korem 161/Wirasakti Kolonel Infanteri Gregorius S kepada wartawan di Kupang, Selasa (18/10/2016).

Hal ini disampaikannya usai upacara pelepasan 26 prajurit TNI Angkatan Darat (AD) serta 34 prajurit Marinir di Markas Utama Pangkalan TNI AL (Lantamal) VII Kupang, NTT.

Ia menjelaskan, sejumlah prajurit itu nantinya akan mulai bertolak ke Pulau Batek yang berbatasan dengan Timor Leste dan Pulau Ndana yang berbatasan dengan Australia.

"Nanti Marinir dengan TNI akan digabungkan, untuk pulau Batek ada 26 prajurit yang terdiri dari 10 Marinir dan 16 Prajurit TNI AD," ujarnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement