Hutan Gunung Lawu Kembali Terbakar

Bramantyo, Jurnalis
Selasa 25 Agustus 2015 08:40 WIB
Ilustrasi (Foto: Antara)
Share :

KARANGANYARHutan kawasan Gunung Lawu kembali terbakar. Titik api mulai terlihat dari wilayah Cetho, Ngargoyoso, Karanganyar, Jawa Tengah yang berada di wilayah utara Gunung Lawu yang berbatasan langsung dengan wilayah Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.

Informasi yang diterima dari salah satu anggota Karanganyar Emergency, Rifan, sekira pukul 22.49 WIB, api mulai terlihat di sisi lereng Gunung lawu yang masuk dalam wilayah Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.

Perlahan api menyebar ke lereng Gunung lawu yang berada di wilayah Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, tepatnya diatas pos 5 jalur Tahura.

"Titik awal api berasal dari Jogorogo, Ngawi, Jawa Timur. Ada sekira enam titik api yang kemudian merembet ke wilayah Karanganyar," jelas Rifan kepada Okezone, Selasa (26/8/2015).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya