Trump Umumkan Perempuan Kedua dalam Kabinet Kerjanya

Silviana Dharma, Jurnalis
Kamis 24 November 2016 03:01 WIB
Donald Trump perkenalkan Betsy DeVos sebagai calon menteri pendidikan. (Foto: AP)
Share :

Perempuan pertama yang diumumkan Trump akan berpartisipasi dalam kabinet kerjanya ialah Nikki Haley (44). Gubernur South Carolina itu diharapkan akan mewakili AS sebagi duta besar untuk PBB.

Nama-nama lain yang sudah disebut miliarder AS itu akan mengisi jajaran kementeriannya, antara lain mantan komandan NATO Jenderal James Mattis untuk posisi Menteri Pertahanan, Senator Kansas Mike Pompeo sebagai Direktur Badan Intelijen Pusat (CIA), Senator Alabama Jeff Sessions menjadi Jaksa Agung dan Penasihat Keamanan Kepresidenan oleh Purnawirawan Jenderal Michael Flynn.

Pemred Breitbart, Stephen K Bannon ditunjuk sebagai kepala strategi politik Trump. Sementara posisi menteri luar negeri masih simpang siur, antara Mitt Romney dan mantan Wali Kota New York Rudy Giulianni.

(Silviana Dharma)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya