Perjuangan Indah Mencari Darah untuk Penyambung Hidup

Rayful Mudassir, Jurnalis
Jum'at 28 April 2017 11:08 WIB
Indayani (dua dari kanan) di HUT Darah untuk Aceh (Rayful/Okezone)
Share :

Kecanggihan teknologi informasi tidak luput dimainkan. Kemudahan jejaring sosial semacam Facebook, Twitter hingga broadcast di aplikasi chatting dimanfaatkan betul. Kebutuhan darah bagi penderita dapat disampaikan via gawai.

Indah pertama kali bertemu Nunu medio 2014. Nurjannah yang mendata thaller waktu itu akhirnya bertemu dengan menerima Indah di ruang transfusi RSUD Zainoel Abidin, Banda Aceh.

"Dulu susah sekali mencari darah, sekarang Alhamdulillah dibantu sama Bunda Nu," kata Indah.

Di tengah deraan penyakit itu, Indah masih bersyukur pada Ilahi. Betapa orang spesial seperti dirinya masih terus mendapat berkah kehidupan hingga kini. Meski mengidap thalasemia, Indayani tetap tegar. Bahkan sekarang menjadi salah satu thaller yang ikut memotivasi sesamanya.

"Semua kawan-kawan penderita Thalasemia jangan berkecil hati, kita masih bisa meraih cita-cita meski dalam keterbatasan," pintanya.

(Salman Mardira)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya