Lombok Timur Kembali Diguncang Gempa 7,0 SR

Angkasa Yudhistira, Jurnalis
Minggu 19 Agustus 2018 22:10 WIB
ilustrasi
Share :

JAKARTA - Gempa dengan kekuatan tinggi kembali mengguncang Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Berdasar informasi dari situs resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa tersebut berkekuatan 7,0 SR, terjadi pada pukul 21.56 WIB, Minggu (19/8/2018).

Lokasi tersebut berada 8.28 LS,116.71 BT, 30 km Timur Laut Lombok Timur, NTB dengan kedalaman 10 Km.

Belum ada keterangan resmi apakah gempa tersebut berpotensi tsunami atau tidak.

(Angkasa Yudhistira)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya