Dialog Ulama-Umaro Optimalkan Jaminan Produk Halal untuk Bangsa

Fahmi Firdaus , Jurnalis
Minggu 28 Juli 2019 16:03 WIB
Foto: Kemenag
Share :

JOMBANG– Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama bekerjasama dengan Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) dan Yayasan Hasyim Asy’ari Tebuireng menggelar Dialog Ulama dan Umaro dalam Strategi Penerapan Jaminan Produk Halal untuk Indonesia.

Dialog ini digelar di Aula H. Bachir Achmad, Pondok Pesantren Tebuireng Jombang, Sabtu (27/7). Acara yang dibuka oleh KH Sholahuddin Wahid atau Gus Sholah itu menghadirkan Kepala BPJPH Sukoso dan Ketua Yayasan Universitas Hasyim Asy’ari KH Imam Suprayoga.

Membuka acara, Gus Sholah menyatakan bahwa Indonesia akan menjadi salah sastu pemain utama dunia dalam sertifikasi halal. Telah dibentuknya BPJPH sebagai perwujudan amanat Undang-undang Nomor 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal (JPH) akan memunculkan semangat baru untuk membangun dan memajukan industri halal di Indonesia.

Dalam upaya itu, BPJPH akan memainkan peranan penting dalam bentuk penyelenggaraan jaminan produk halal. Selain sebagai bentuk perlindungan negara dalam memberikan jaminan produk halal bagi masyarakat, terselenggaranya jaminan produk halal juga secara ekonomi dapat meningkatkan penerimaan negara.

“Hampir 60% dari perputaran ekonomi syariah dunia ada di Asia Pasifik dan Indonesia harus serius menangkap peluang industri halal ini.” tegas Gus Sholah.

Menurut data dalam sidang tahunan Islamic Chambers of Commerse Industry and Agricultur (ICCA) pada 2018 perdagangan produk halal dunia mencapai 2,8 triliun US Dolar. Data Global Islamic Index, hingga saat ini Indonesia masih mengimport sebesar 171 miliar US Dolar untuk memenuhi beragam produk halal di dalam negeri. “Seharusnya, Indonesia bisa menjadi negara eksportir produk halal dunia.” tegas Gus Sholah.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya