166.743 Polisi Dikerahkan Kawal Mudik Lebaran 2022

Puteranegara Batubara, Jurnalis
Rabu 13 April 2022 11:11 WIB
Mudik Lebaran 2022. (Foto: Antara)
Share :

JAKARTA - Aparat kepolisian mengerahkan 166.743 personel ke lapangan untuk melakukan pengamanan dan penjagaan arus mudik Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 2022. 

"166.743 personel Mabes, Polda dan instansi terkait lainnya," kata Kabag Ops Korlantas Polri Kombes Eddy Djunaedi saat dikonfirmasi, Jakarta, Rabu (13/4/2022).

Personel yang dipersiapkan untuk menghadapi segala situasi saat mudik itu, nantinya juga akan bertugas untuk memberikan pelayanan terhadap masyarakat melalui posko-posko yang didirikan. 

"Polri nanti akan mendirikan pos pam (pengamanan) dan pos yan (pelayanan). Di pos yan itulah nanti bersama sama steakholder terkait lainnya ditempatkan ruang untuk vaksin maupun booster," ujar Eddy. 

Diketahui, Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memprediksi bahwa puncak arus mudik Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran akan berlangsung di tanggal 29 dan 30 April 2022.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya