Menakjubkan! Vila Romawi Berusia 1.700 Tahun Gambarkan Kehidupan Orang Kaya Masa Lampau

Agregasi BBC Indonesia, Jurnalis
Sabtu 27 Agustus 2022 04:06 WIB
Penemuan Vila Romawi di Inggris. (Foto: Historic England)
Share :

KEHIDUPAN masa lampau membuka tabir tentang sejarah penting peradaban manusia. Salah satu penemuan terbesar di Inggris adalah vila Romawi dengan mosaik langka yang menggambarkan adegan-adegan dari puisi Iliad karya penulis Yunani kuno, Homer. Vila itu ditemukan di lahan pertanian di wilayah Rutland, Inggris.

Mengutip BBC News Indonesia, Lembaga Historic England menggambarkan mosaik tersebut sebagai "salah satu penemuan paling luar biasa dan signifikan yang pernah ada di Inggris".

Para arkeolog dari Universitas Leicester tengah menyelidiki penemuan tersebut.

Saat ini, mosaik dan kompleks vila di sekitarnya telah dilindungi sebagai monumen bersejarah yang penting oleh Departemen Digital, Budaya, Media, dan Olahraga (DCMS) atas saran dari Historic England.

Vila Romawi ini pertama kali ditemukan oleh Jim Irvine, yang merupakan putra dari pemilik tanah bernama Brian Naylor. Dia menemukan vila ini setelah merasa ada yang aneh dari gerabah di lahan tersebut saat berjalan-jalan di atasnya selama karantina wilayah tahun 2020.

 Baca juga: The Poison Garden, Taman Paling Mematikan dengan 100 Lebih Tanaman Beracun

Dia kemudian menghubungi tim arkeologi di Dewan Leicestershire.

Irvine mengatakan keluarganya telah bertani di lahan tersebut selama 50 hingga 60 tahun.

"Selama karantina wilayah tahun lalu, saya melihat beberapa tembikar di tanah tidak terlihat seperti sebelumnya.

"Kami kemudian menggalinya dengan skop dan ternyata saya berdiri tepat di atasnya.

"Rasanya sangat menakjubkan bisa melihat sesuatu yang terpendam selama lebih dari 1.700 tahun.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya