Berbicara kepada CNN, Zelensky membantah bahwa dia berselisih dengan para komandannya. "Saya tidak pernah mendengar hal seperti itu," katanya, mengklaim bahwa laporan semacam itu "dibuat di Federasi Rusia."
Pada Rabu, Yevgeny Prigozhin, kepala perusahaan militer swasta Rusia Wagner Group, mengatakan pasukan tentara bayarannya telah menguasai sepenuhnya bagian timur Bakhmut, yang dipisahkan dari bagian kota lainnya oleh Sungai Bakhmutka. Sebelumnya, Prigozhin menyatakan bahwa tentara Rusia praktis mengepung Bakhmut, dengan hanya satu jalan yang tersedia bagi pasukan Ukraina untuk masuk dan keluar.
Menteri Pertahanan Amerika Serikat (AS) Lloyd Austin mengklaim awal pekan ini bahwa Bakhmut memiliki arti lebih simbolis daripada operasional. Namun, Menteri Pertahanan Rusia Sergey Shoigu mengatakan bahwa merebut kota itu akan memungkinkan "tindakan ofensif lebih lanjut" terhadap pasukan Ukraina.
(Rahman Asmardika)