Ibu-ibu Antusias Ikuti Senam Sehat Partai Perindo di Kemayoran

Carlos Roy Fajarta, Jurnalis
Sabtu 27 Mei 2023 11:54 WIB
Share :

"Badan menjadi lebih sehat dan bersemangat. Saya juga sudah ikut sejak awal dimulai dari jam 06.30. Dengan berbagai macam kegiatan seperti Aerobik, Zumba, Dangdut," ungkap Faradina.

Ia berharap agar kegiatan olahraga sehat dapat disemarakkan di wilayah Kemayoran khususnya di akhir pekan sehingga warga bisa semakin guyub serta sehat.

"Harapan nya supaya warga disini bisa tambah sehat dan bisa dilaksanakan setiap akhir pekan," tambah Faradina.

Sementara itu Omah (56) salah satu peserta senam warga RT19/RW05 Kelurahan Kemayoran mengaku senang dengan program-program Partai Perindo yang bermanfaat untuk masyarakat.

"Senang bisa mengikuti kegiatan olahraga ini dengan baik, harapannya agar ke depan suara Partai Perindo baik di tingkat nasional dan para calon legislatif bisa terpilih mewakili aspirasi masyarakat Indonesia," kata Omah.

(Khafid Mardiyansyah)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya