Gegara Sakit Hati, Lansia Ini Tusuk Saudaranya hingga Tewas

Rus Akbar, Jurnalis
Selasa 28 Mei 2024 16:28 WIB
Illustrasi (foto: freepik)
Share :

“Lalu Kuri ayah Iwan ini membuka kunci pintu depan, tiba-tiba Kasian menusuk dada atas sebelah kiri, sedangkan Kasian kabur. Setelah keluar rumah Kuri berusaha untuk meminta tolong namun dia tersungkur di halaman rumahnya,” terangnya.

Sedangkan Iwan sendiri, juga kena tusuk bagian leher kirinya. Keduanya dibawa ke Puskesmas Balai Selasa untuk dilakukan pengobatan.

“Kuri meninggal dunia dan sudah dibawa pihak keluarganya ke rumah duka, sedangkan anaknya Irwan Efendi mengalami mengalami berlobang bagian dada kiri atas dan di lakukan pengobatan oleh Puskesmas Balai Selasa,” ujarnya.

Kata Dedi, setelah mendapat laporan, pada pukul 07.00 WIB kemarin, Kasian ini berhasil ditangkap di rumahnya. “Dugaan kita, ini karena sakit hati yang sudah lama sehingga emosi memuncak dan terjadilah insiden tersebut,” pungkasnya.

(Awaludin)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya