5 Fakta Cerita Pemain Judi Online, Uang Rp100 Juta Ludes hingga Terperangkap Lingkaran Setan

Irfan Ma'ruf, Jurnalis
Kamis 20 Juni 2024 08:32 WIB
Ilustrasi. (Foto: Shutterstock)
Share :

4. Terperangkap Lingkaran Setan

Setelah lama berhenti bermain judi poker kemudian dia kembali dikenalkan oleh temannya dengan judi slot. Awalnya dia bermain hanya Rp100-200. Namun, kegiatan judi online itu terus berlanjut dengan nominal yang semakin besar.

"Namanya lingkaran setan, teman-teman setan akhirnya gue kenal slot dari teman gue. Awalnya main receh kecil dua ratus perak, seratus perak. Sampai sekarang masih main, main iseng-iseng doang," jelasnya.

Kini, meski pun selalu main namun uang yang Ray keluarkan tidak sebesar seperti bermain Poker. Paling besar Ray menghabiskan uang Rp1 juta.

"Kenapa masih main judi? Karena tergiur sama setan. Padahal itu duit lu yang cuma muter-muter doang. Otak kita juga makin rusak," jelasnya.

"Karena gue sadar makanya gue main bukan karena untuk nyari uang cuma nyari keisengan aja buat hiburan. Gak akan main gede lagi gue," jelasnya.

 

5. Dukung Satgas Pemberantasan Judi Online

Dia mensupport kehadiran Satgas Pemberantasan Judi Online, namun, dia masih sanksi apakah kehadirannya benar murni ingin memberantas judi online atau hanya sekadar pencitraan pemerintah.

"Tapi kembali lagi, satgas itu benar bekerja ngilangin judi online atau hanya pencitraan aja selagi isu judi online banyak makan korban," pungkasnya.

(Qur'anul Hidayat)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya