SPECIAL REPORT: Apresiasi dan Harapan di Hari Ulang Tahun Polri

Qur'anul Hidayat, Jurnalis
Minggu 30 Juni 2024 08:50 WIB
Special Report HUT Bhayangkara Ke-78. (Foto: Dok Okezone)
Share :

Tapi, angka kepercayaan kemudian memperlihatkan tren membaik. Seperti di survei 2023, Survei dari Indikator Politik Indonesia menyebut tingkat kepercayaan publik terhadap Polri kini berada di angka 76,4 persen. Survei nasional Indikator tersebut dilakukan dalam rentang 17-21 Oktober 2023, menempatkan 2.000 responden melalui wawancara tatap muka, dengan tingkat kepercayaan mencapai 95 persen.

Peneliti Utama Indikator, Burhanuddin Muhtadi menyebut Polri kini berada di posisi keempat terkait tingkat kepercayaan publik terhadap lembaga negara. Di posisi pertama masih ditempati TNI, menyusul presiden, Mahkamah Agung. “Tingkat kepercayaan publik terhadap Polri terus membaik, kini angkanya mencapai 76,4 persen,” ujar Burhanuddin dalam keterangannya, Senin (6/11/2023).

Kinerja Polri juga mendapatkan apresiasi. Salah satunya terkait mudik 2024. Survei Lemkapi pada April 2024 menunjukkan 87,3% masyarakat merasa puas atas pelayanan Korlantas dan jajaran Polri selama mudik 2024. "Hasil riset kami menyebutkan kinerja Korps Lalu Lintas Polri bersama jajaran sukses mengamankan mudik Lebaran 2024," ungkap Direktur Lemkapi Edi Hasibuan di Kantor Korlantas Polri.

Sebagai rasa syukur, Polri menggelar doa lintas agama yang merupakan rangkaian menuju Hari Bhayangkara ke-78. Kegiatan ini setidaknya dihadiri sekitar 3.000 peserta. Ribuan peserta itu diantaranya dari TNI, Polri, tokoh masyarakat, tokoh agama, organisasi kepemudaan, organisasi mahasiswa dan seluruh lintas elemen masyarakat lainnya.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan doa lintas agama tersebut dilakukan agar seluruh aparat kepolisian yang bertugas serta menghadapi berbagai tantangan zaman dapat dilalui dengan aman, lancar dan baik. "Khususnya di dalam melaksanakan tugas pokok kami, baik di bidang harkamtibmas, di bidang penegakan hukum, di bidang pelayanan, perlindungan, dan pengayoman kepada masyarakat," ujar Sigit, di Lapangan Bhayangkara, Jakarta Selatan, Jumat, 28 Juni 2024.

Sigit berharap, kedepannya kepolisian akan semakin baik dan profesional dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat.

"Kami menyadari bahwa masih banyak kekurangan, masih banyak hal-hal yang perlu diperbaiki," tambah Sigit.

(Qur'anul Hidayat)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya