Aksi Heroik Petugas Damkar Selamatkan Dua Bocah Terkunci dalam Mobil di Bogor

Putra Ramadhani Astyawan, Jurnalis
Senin 22 Juli 2024 19:49 WIB
Damkar evakuasi bocah terkunci dalam mobil. (Foto: Damkar)
Share :

BOGOR – Dua anak terjebak dalam mobil di wilayah Cibinong, Kabupaten Bogor. Keduanya berhasil dikeluarkan oleh petugas Tim Rescue Damkar dalam kondisi selamat.

Komandan Regu (Danru) 3 Rescue Damkar Kabupaten Bogor M. Ridwan peristiwa tersebut terjadi pada Minggu 21 Juli 2024. Dilaporkan ada dua anak kecil yang sedang bermain terjebak dan terkunci di dalam mobil milik ayahnya sendiri.

"Pas bapaknya nyuci mobil, anaknya main ke dalam mobil terus kekunci dan anaknya gak bisa buka," kata Ridwan dalam keterangannya, Senin (22/7/2024).

Orangtuanya sempat mencoba membuka pintu mobil tetapi tidak berhasil. Akhirnya, meminta pertolongan Damkar Kabupaten Bogor untuk mengevakuasi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya