Selain itu, menurut Anies saat ini dirinya terus menjalin komunikasi dengan semua partai, termasuk PDIP yang belakangan menyatakan ketertarikan kepada dirinya lewat Sekjen Hasto Kristiyanto.
Adapun Anies mengenal baik Hasto karena dia sama-sama berkuliah di UGM.
"Kita berkomunikasi dengan semua, dengan PDIP ada komunikasi, dengan partai-partai lain ada komunikasi, terus kita jaga komunikasinya, dan pak Hasto itu bukan kenal saya baru sekarang, kami kuliah bareng-bareng sekampus di Jogja," ungkap Anies.
(Salman Mardira)