Pengunggah Video Mobil Raffi Ahmad RI 36 Dikawal Patwal Arogan Minta Maaf

Riyan Rizki Roshali, Jurnalis
Sabtu 11 Januari 2025 16:35 WIB
Viral video Patwal arogan RI 36 (Foto: Tangkapan layar)
Share :

Ia menuturkan, pengemudi taksi dan mobil tersebut kemudian membuka jendela dan saling adu argumen. Petugas Patwal yang mengawal mobilnya kemudian menegur pengemudi taksi tersebut.

“Petugas Patwal yang melihat hal ini, khawatir akan menimbulkan kemacetan karena lalu lintas sedang lumayan padat, langsung menegur pengemudi taksi bicara dan menunjuk dengan maksud kira "hei jangan bertengkar, Bapak ayo maju" dengan gestur tangan yang terlihat di video," ucap dia.

"Jadi, tidak ada narasi arogan seperti yang tersebar di media sosial. Personel yang bersangkutan juga sudah dievaluasi oleh instansi kepolisian dan akan terus dibina agar lebih baik lagi," jelas dia.

Lebih lanjut, dia menambahkan, ke depan seluruh pihaknya akan lebih berhati-hati dan bijak saat berkendara.
 

(Arief Setyadi )

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya