JAKARTA - Sejumlah rumah di kawasan permukiman padat penduduk di Jalan Jembatan Besi VIII RT 4/RW 6, Jembatan Besi, Tambora, Jakarta Barat terbakar pada Rabu (13/8/2025). Kebakaran dilaporkan terjadi pukul 10.17 WIB.
"Objek terbakar rumah, bangunan rendah. Proses pemadaman (merah)," tulis laporan Command Center Disgulkarmat DKI.
Dalam video amatir terlihat api merah menyala membakar sebuah bangunan rumah semi permanen. Sementara itu asap hitam membubung tinggi juga terekam kamera warga sekitar.
Belasan unit dan puluhan personel damkar dikerahkan untuk menjinakkan api. Belum diketahui penyebab utama kebakaran tersebut.
"Pengerahan 18 Unit dan 90 personel," jelasnya.
(Arief Setyadi )