JAKARTA – Hujan deras mengguyur Kota Bekasi, Jawa Barat menyebabkan banjir di sejumlah lokasi. Adapun enam kecamatan di Kota Bekasi terdampak banjir pada Kamis (29/1/2026).
Kasi Rekonstruksi dan Rehabilitasi BPBD Kota Bekasi, Idham Kholid, mengatakan banjir disebabkan intensitas curah hujan yang tinggi. Ketinggian banjir berkisar antara 10 cm hingga 150 cm.
“Genangan terpantau di beberapa kecamatan dengan ketinggian air bervariasi mulai dari ±10 cm hingga ±150 cm,” ujar Idham, Kamis (29/1/2026).
“Kel. Teluk Pucung, Kec. Bekasi Utara sebanyak sembilan warga dievakuasi, terdiri dari anak-anak dan dewasa, dengan TMA 30–150 cm,” sambung dia.