KRL dengan nomor KA 2473 yang melayani jurusan Manggarai-Duri anjlok, tidak lama setelah meninggalkan Stasiun Manggarai menuju Stasiun Sudirman.
Kejadian yang terjadi sekira pukul 15.16 WIB tersebut, langsung mengacaukan seluruh perjalanan KRL yang melintas di Stasiun Manggarai. Beberapa relasi KRL bahkan tidak dapat dijalankan untuk waktu yang belum ditentukan.
Humas PT KAI Commuter Jabodetabek DAOP 1, Eva Chaerunissa saat dihubungi Okezone mengatakan KRL relasi Bogor-Tanah Abang-Jatinegara tak dapat dioperasikan akibat kejadian anjloknya KRL tersebut. Hal tersebut juga berlaku untuk kereta relasi Jakarta Kota-Bogor maupyun Jakarta Kota-Bekasi.
"KRL relasi Bogor dan Bekasi menuju Jakarta Kota sebagian hanya dapat beroperasi sampai dengan Manggarai dan sebagian tetap melanjutkan perjalanan sampai dengan Jakarta Kota," ujar Eva saat dihubungi, Rabu 6 Maret 2016.
Akibat anjloknya KRL 2473 itu, penumpukan penumpangpun mulai terjadi di banyak stasiun yang melayani para penumpang KRL, khususnya di Stasiun Manggarai.
Sementara para petugas berusaha mengevakuasi gerbong KRL yang anjlok, antrean calon penumpang di luar Stasiun Manggarai membuat lalu lintas di sekitar stasiun tersebut macet parah. Kemacetan bahkan berdampak hingga ke arah Dukuh Atas dan Pramuka.
Pantauan Okezone, sebagian pengguna kereta ada yang setia menunggu sampai adanya informasi keberangkatan kereta, namun tidak sedikit juga para pengguna kereta beralih menggunakan mode transportasi lainnya.
Evakuasi terhadap gerbong KRL yang anjlok mulai membuahkan hasil sekira pukul 21.00 WIB. Perjalanan kereta dari Stasiun Manggarai menuju Stasiun Sudirman sudah dapat dilalui, meski hanya menggunakan satu jalur saja. Sementara tujuan Jakarta Kota masih belum dapat dilayani.
Akhirnya, kereta yang anjlok berhasil dievakuasi sekira tujuh jam kemudian. Rangkaian kereta ditarik ke Balaiyasa Manggarai pada pukul 23.00 WIB, Jakarta Selatan. Perjalanan KRL pun kembali normal setelah selesai dilakukan pemeriksaan jalur di sekitar lokasi.
KRL terakhir pada malam tersebut untuk tujuan ke Bogor maupun ke Bekasi tetap tersedia menyesuaikan dengan situasi perjalanan KRL yang mengalami keterlambatan.