Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Dalang Penembakan Pengusaha di Penjaringan Ditangkap Polisi

Badriyanto , Jurnalis-Senin, 13 Agustus 2018 |16:16 WIB
Dalang Penembakan Pengusaha di Penjaringan Ditangkap Polisi
ilustrasi
A
A
A

JAKARTA - Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan akhirnya menangkap pria berinisial AX yang diduga sebagai otak penembakan terhadap seorang pengusaha Herdi Sibolga. Pelaku diringkus setelah hampir satu bulan melarikan diri dari kejaran aparat.

Direktur Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya Kombes Nico Afinta menyampaikan, pelaku ditangkap pada Jumat 10 Agustus kemarin. Namun, ia tidak menjelaskan di mana lokasi penangkapan dilakukan.

"Peran yang bersangkutan ada di TKP, mengetahui serta menyertai tersangka utama melakukan penembakan," kata Nico di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Senin (13/8/2018).

Polisi belum dapat memastikan apa yang menjadi motif pelaku hingga nekat melakukan penembakan terhadap Herdi Sibolga. Penyidik masih terus mendalami kasus tersebut dengan cara mengumpulkan barang bukti dan keterangan saksi-saksi.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement