Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Andil Guru jadi Penghubung Sumber Belajar di Era Digital

Hessy Trishandiani , Jurnalis-Jum'at, 24 Agustus 2018 |17:21 WIB
Andil Guru jadi Penghubung Sumber Belajar di Era Digital
Mendikbud Muhadjir Effendy (Foto: Dok. Kemendikbud)
A
A
A

Selaras dengan hal tersebut, guru juga perlu mengembangkan diri sebagai fasilitator belajar siswa, dan fasilitas TIK berperan penting untuk mengoptimalkan proses belajar di era saat ini. "Guru harus bisa membimbing dan memberikan pemahaman kepada siswa mengenai 'untuk apa', bukan sekadar 'apa' dan 'bagaimana'," tutur mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang tersebut.

Untuk perkembangan TIK sendiri, Mendikbud mengingatkan bahwa hal ini memiliki dua sisi yang berlawanan, yaitu sisi positif dan sisi negatif. "Kita tahu TIK sudah menjadi bagian dari kehidupan. Karena itu, jangan hanya melihat sisi positifnya saja, tetapi juga harus diwaspadai dampak negatifnya," tambah Muhadjir.

Oleh karena itu Mendikbud mengajak masyarakat bijaksana memanfaatkan teknologi. Menilik dua sisi, yakni sisi positif, perkembangan TIK antara lain masyarakat sudah tidak lagi kesulitan mengakses informasi dan beraneka sumber belajar, bahkan disebutnya sudah melimpah ruah. Namun tantangan terbesar adalah mendapatkan sumber belajar yang tepat, tepercaya, dan berkualitas.

Sementara itu juga ada beberapa ancaman yang mudah menyebar di media baru dan mempengaruhi generasi muda. Hal-hal seperti penyalahgunaan narkotika dan obat-obat terlarang, paham radikalisme dan intoleransi, serta berbagai informasi palsu atau kabar bohong adalah contoh beberapa sisi negatif perkembangan TIK.

(Hessy Trishandiani)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement