 
                 
 
Yulia sendiri mengaku dihubungi oleh Bowo dan diminta tolong untuk menjemput tamu yang akan datang dari luar negeri. Tamu yang dimaksud Bowo tersebut merupakan Eddy Sindoro, Michael Sindoro, dan Chua Chwee Chye alias Jimmy alias Lie.
"Biasanya mbak Dina (Soraya) minta tolong Bowo. Bowo tolong aku kaya beli bagasi. Kalau aku baru ketemu Dina sekali," sambungnya.
Nama Yulia Shintawati sendiri sebelumnya sempat disebut di sidang dakwaan Lucas. Yulia disebut menerima Rp20 juta dari Dwi Hendro Wibowo alias Bowo untuk membantu melarikan Eddy Sindoro dari Indonesia ke Singapura.
Awalnya, Hendro Wibowo menerima uang sebesar SGD33 Ribu dari orang suruhan Lucas, Dina Soraya, karena telah membantu melancarkan rencananya melarikan Eddy Sindoro. Hendro kemudian membagikan uang tersebut ke sejumlah pihak yang membantunya.