TANGSEL - Sebuah truk pengangkut tanah tergelincir menimpa gedung SDN Bambu Apus 01 yang berlokasi di Jalan Komplek Depag, Bambu Apus, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel). Akibatnya, beberapa ruang belajar dan laboratorium komputer sekolah hancur tertimpa badan truk serta material di dalamnya.
Informasi yang dihimpun Okezone, peristiwa ini terjadi pada Minggu 13 Januari 2019 tadi malam sekitar pukul 22.00 WIB. Saat itu, truk proyek Tol Cinere-Serpong tengah mengangkut tanah dan melintas persis di belakang gedung SDN 01.
Lantaran jalan yang menurun dan licin, truk tiba-tiba hilang kendali dan langsung tergelincir menabrak tembok sekolah hingga jebol menembus beberapa ruangan kelas. Akibatnya, sejumlah alat perlengkapan sekolah hancur dan rusak parah.
"Terjadi kerusakan satu ruang belajar, lab komputer dan gudang alat. Kami sudah berkoordinasi dengan pihak proyek PT WK (Wijaya Karya), dan hari ini sudah mulai perbaikan atas bangunan yang rusak," ungkap Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangsel, Taryono kepada Okezone di lokasi, Senin (14/1/2019).