PANDEGLANG - Sebanyak 2.645 korban tsunami di Kabupaten Pandeglang, Banten masih mengungsi di berbagai tempat. Data terakhir, kebanyakan memilih tempat seperti pondok pesantren, masjid dan musala, serta rumah keluarga.
Sedangkan hasil validasi di lapangan juga mencatat, sebanyak 1.033 rumah mengalami kerusakan akibat terjangan tsunami beberapa waktu lalu. Rinciannya 209 rusak ringan, 115 rusak sedang, rusak berat 162, dan rusak total 547 rumah.

Gubernur Banten Wahidin Halim menyampaikan, pemerintah akan membangun 1.033 rumah yang rusak itu. Bahkan, termasuk juga dengan memerbaiki sarana prasarana dan fasilitas sosial yang ikut terdampak akibat musibah tersebut.
"Kita akan selalu bersama, dan kami ikut merasakan apa yang dirasakan oleh saudara saudara sekalian," kata Wahidin Halim, saat mengecek proses pemulihan akibat bencana tsunami di Pandeglang, Rabu (16/1/2019).