
Aksi serempak yang dilakukan ini mendapat tanggapan positif dari warga dan aparat setempat. Kepala Puskesmas Skanto, Handoyo, mengaku aksi fogging tersebut sangat tepat dilakukan di wilayah Keerom dan sekitarnya, mengingat wilayah tersebut dikatakannya menjadi salah satu endemis malaria dan demam berdarah di Papua.
“Kami sampaikan terimakasih kepada Perindo, karena ini aksi nyata terjun langsung melakukan penyemprotan nyamuk demam berdarah, dan semoga apa yang telah dilakukan ini bisa juga ditiru partai lain,” katanya.
Apresiasi juga disampaikan Kepala Kampung Jaifuri, Tedy Suseno. Dirinya bahkan meminta aksi yang dilakukan Perindo bisa dicontoh Partai lainnya.
“Aksi ini sangat baik, karena langsung turun ke masyarakat untuk memberikan pelayanan, terlebih Fogging nyamuk Demam Berdarah sangat jarang dilakukan. Ini bisa dicontoh oleh Partai lain untuk melakukan aksi-aksi nyata,” ucapnya.