Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

BPN Akan Tarik Semua Saksi, KPU: Tak Pengaruhi Jalannya Rekapitulasi Suara

Muhamad Rizky , Jurnalis-Rabu, 15 Mei 2019 |13:56 WIB
BPN Akan Tarik Semua Saksi, KPU: Tak Pengaruhi Jalannya Rekapitulasi Suara
Pemilu (Shutterstock)
A
A
A

Evi menjamin bahwa seluruh proses penghitungan rekapitulasi suara berlangsung dengan jujur transparan dan selalu mendapat pengawasan. "Kita terus diawasi oleh Bawaslu RI dalam rekap kita," tambahnya.

Sebelumnya Wakil Ketua BPN Prabowo-Sandi, Priyo Budi Santoso mengatakan pihaknya akan menarik semua saksi yang asa di Komisi Pemilihan Umum (KPU). Hal ini menyusul adanya statment capres Prabowo yang akan menolak hasil rekapitulasi suara KPU. Penarikan saksi itu sendiri rencananya dilakukan sejak hari ini.

Baca juga:  KPU Hari Ini Gelar Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu dari 7 Provinsi

Kata Priyo, pihaknya sudah menyampaikan semua argumen dari bentuk kecurangan yang berulang-ulang disampaikan, namun tak dihiraukan. Namun sekarang berpulang pada KPU RI dan pemegang kekuasaan.

“Semua argumen dan semua bentuk-bentuk kecurangan sudah disampaikan sekarang berpulang pada KPU RI dan berpulang pada yang sekarang pegang kekuasaan yang masih pegang kekuasaan untuk bis menilai dan melakukan langkah-langkahnya," tegas dia.

(Fakhri Rezy)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement