Jokowi juga menyampaikan, jenazah BJ Habibie akan dibawa ke rumah duka di Patra Kuningan, Jakarta Selatan.
Baca juga: Jenazah BJ Habibie Akan Dibawa ke Rumah Duka di Kuningan Jaksel
"Beliau berpulang ke Rahmatullah dalam usia 83 tahun dan nantinya dari RSPAD akan dibawa ke rumah duka Beliau di kuningan. Saya rasa itu yang bisa saya sampaikan, semoga keluarga yang ditinggalkan, diberikan ketabahan, kesabaran dan bisa melanjutkan apa yang bisa dicita-citakan oleh Bapak Prof. BJ Habibie semasa hidupnya," ujar Jokowi.
(Qur'anul Hidayat)