"Dirkrimsus (baru) orang lama. Secara tidak langsung sudah saya sampaikan kepada yang bersangkutan untuk profesional menegakkan hukum. Iya (cepat diselesaikan kasus penambangan emas ilegal)," ujar Agung.
Selain Dirkrimsus, 7 pejabat utama yang dilantik yakni, Irwasda Polda Banten Kombes Mulyadi Kharni yang sebelumnya menjabat sebagai Irwasda Polda Papua menggantikan Kombes Nyoman Labha Suradnya yang dimutasi sebagai Pamen Itwasum Polri.

Karolog Polda Banten Kombes Teguh Dwi Warsono menggantikan Kombes Linggo Wijanarko yang kini menjabat sebagai Karolog Polda Jambi. Dir Intelkam Polda Banten AKBP Suhandana Cakrawijaya, menggantikan Kombes Asep Nalaludin, yang kini menjabat sebagai Agen Intelijen Kepolisian Madya Tk. II Baintelkam Polri.
Sedangkan jabatan Dirpolairud Polda Banten kini dijabat Kombes Heri Sulistya Budi Santosa menggantikan Kombes Nunung Syaifuddin yang ditunjuk menjadi Dirkrimsus.
Dirbinmas Polda Banten Kombes Riki Yanuarfi menggantikan Kombes Oki Waskito yang kini menjabat sebagai Penyidik Tindak Pidana Madya Tk. II Bareskrim Polri. Dirpamobvit Polda Banten Kombes Istiyono, S.Henggantikan Kombes M. Hidayat B, yang kini menjabat sebagai Dirpamobvit Polda Kaltim.