BOGOR - Seorang pria paruh baya Asep (50), warga Kelurahan Rangga Mekar, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor tewas tenggelam saat menjala ikan di aliran Sungai Cisadane, Jumat (28/2/2020).
Kepala Pelaksana BPBD Kota Bogor, Priyatna mengatakan peristiwa tersebut terjadi saat korban tengah menebar jaring untuk menangkap ikan di Sungai Cisadane sekira pukul 12.00 WIB.
Baca Juga: 2 Bocah Jatuh dari Lantai 5 Rusunawa, 1 Tewas
Ketika itu, diduga jaring ikan yang sedang ditebar tersangkut bebatuan sehingga saat ditarik korban pun terpeleset dan terjatuh ke dalam aliran sungai.
"Jaringnya tersangkut di batu dan korban terpeleset terbawa arus sungai," kata Priyatna.
Baca Juga: Bikin Akun Facebook Palsu Kajati Bengkulu, Warga Depok Ditangkap
Tim SAR gabungan yang mendapat laporan tersebut langsung bergegas menuju lokasi kejadian. Tubuh Asep berhasil dievakuasi sekitar satu jam kemudian untuk selanjutnya dimakamkan pihak keluarga.
"Korban sudah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dan telah dibawa ke rumah duka, penanganan tadi pada pukul 13:45 WIB," pungkas Priyatna.
(Fiddy Anggriawan )