Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

PP Muhammadiyah Turut Berduka Atas Meninggalnya Ibunda Jokowi

Kuntadi , Jurnalis-Rabu, 25 Maret 2020 |20:13 WIB
PP Muhammadiyah Turut Berduka Atas Meninggalnya Ibunda Jokowi
Ketum PP Muhammadiyah Haedar Nashir
A
A
A

YOGYAKARTA - Pimpinan Pusat Muhammadiyah turut berduka atas meninggalnya Sudjiatmi Notomihardjo, yang merupakan ibunda Presiden Joko Widodo. Semoga almarhumah husnul Khotimah.

“Inna Lillahi wa inna Ilaihi raji'un. Semoga almarhumah husnul khatimah dan diterima di sisi Allah SWT,” terang Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir, dalam keterangan persnya Rabu (25/3/2020).

Ibunda Jokowi (Foto : Isitimewa)

"Semoga Pak Jokowi dan keluarga diberi kesabaran dan keikhlasan. Bangsa Indonesia kehilangan atas meninggalnya Ibunda Presiden dan ikut mendo'akan atas kepergiannya untuk selamanya ke haribaan Allah SWT,” tutup Haedar.

Diberitakan sebelumnya, Rumah Sakit DKT Solo Slamet Riyadi, dijaga ketat aparat keamanan, sehubungan dengan meninggalmya ibunda Presiden Joko Widodo (Jokowi), Sudjiatmi Notomiharjo. Aparat TNI dan Polri berjaga di sekitar lokasi tersebut, Rabu (25/3/2020).

Suasana tampak ketat dengan penjagaan dari TNI dan Polri. Setiap orang yang masuk ke RS DKT dicek oleh petugas. Namun, aparat keamanan enggan memberikan pernyataan apapun terkait kabar duka ini.

(Angkasa Yudhistira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement