JAKARTA - Jalan Bendungan Hilir alias Benhil, Jakarta Pusat terkenal dengan pusat jajanan takjil selama bulan suci Ramadan.
Berbeda dengan ramadan sebelum-sebelumnya, kali ini jajanan takjil di Jalan Benhil tak seramai seperti biasanya. Hal ini dikarenakan DKI Jakarta sedang menerapkan Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB).
Biasanya, penjual takjil berjejer dari pertigaan Jalan Bendungan Hilir hingga ke depan Masjid Al-Falah dan membuat arus lalu lintas menjadi padat.
Berdasarkan pengamatan Okezone di Jalan Bendungan Hilir, Jumat (24/4/2020) terlihat masih ada penjual takjil yang berjualan walaupun tak seperti ramadan sebelumnya.