BEKASI - Baru-baru ini warga Kota Bekasi, Jakarta Barat digegerkan oleh penemuan mayat, yang sudah menjadi tulang belulang. Penemuan kerangka manusia itu pertama kali ditemukan oleh warga asal Temanggung, Rizki Kuswantoro, yang sedang mencari burung.
Warga yang tinggal di Perum Vida Cluster Frambosa Blok F 42 Nomor 11, RT 05/RW 11, Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Mustika Jaya itu mulanya tidak menyangka bahwa itu merupakan kerangka manusia.
"Iya dia (saksi) enggak tahu, kalau itu kerangka manusia," kata Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi, Kota Kompol Erna Ruswing Andari kepada Okezone di Bekasi, Minggu (17/5/2020).
Diduga kuat, kerangka jenazah tersebut sudah lama sehingga tidak bisa dikenali serta tidak menimbulkan bau busuk.
Baca juga: Lagi Cari Burung, Warga Bekasi Temukan Kerangka Manusia
"Menurut keterangan saksi-saksi tidak ada yang mengenal ciri-ciri kerangka tersebut," jelas Erna.
Kerangka tersebut, lanjut Erna, ditemukan tepat di tanah kosong milik PT Sadari Adi Putra Utama tepatnya, samping Aparteman Mutiara RT 05/RW 02, Kelurahan Pekayon Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi.
"Jenis kelamin tidak diketahui Mr X," kata Erna.
Didekat korban, lanjut Kompol Erna, ditemukan juga sepeda yang tergeletak begitu saja. Kondisi bagian depan sepeda sedikit kusam, sementara di bagian belakang terlihat cat berwarna hitam.
(Rizka Diputra)