Saat ini, jenazah Pramono Edhie Wibowo telah disemayamkan di rumah duka Puri Cikeas. Sejumlah tokoh nasional pun tampak hadir melayat guna melepas kepergian salah satu putra terbaik bangsa tersebut.
Diketahui, Pramono sendiri merupakan pria kelahiran Magelang, Jawa Tengah, 5 Mei 1955. Dia adalah putra Letjen (Purn) Sarwo Edhie Wibowo yang juga adik Ani Yudhoyono.
Pramono Edhie meninggal dunia setelah mengalami serangan jantung. Doa sempat dilarikan dan mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Cimacan, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, sekira pukul 19.43 WIB.
Baca juga: Sejumlah Tokoh Negara Melayat ke Rumah Duka Pramono Edhie Wibowo
Lulusan AKABRI tahun 1980 mengawali karir sebagai Komandan Peleton Grup I Kopassandha (1980), tahun 1995 dia dipercaya menjadi Komandan Grup I/Kopassus .