Personie Polsek Bunturaja yang menerima penyerahan diri korban lalu langsung melakukan pemeriksaan ke lokasi kejadian. Mereka menemukan korban sudah meninggal dunia dengan posisi bersujud di jalan dan seluruh kepala bagian belakang luka.
"Diperkirakan 6 kali bacokan dan terdapat 1 kali bacokan di pundak sebelah kiri, sedangkan korban menggenggam sebuah batu di tangan kanan," ucap Doni.
Saat ini, kata Doni, pihaknya masih melakukan penyidikan atas kasus pembunuhan tersebut. Polisi masih mendalami motif di balik aksi tersebut.
"Untuk tersangka masih kita periksa di kantor polisi," tuturnya.
(Erha Aprili Ramadhoni)