“Dengan ekspedisi inilah, Partai Periondo ingin mengenalkan dan mendekatkan generasi milenial NTB pada kekayaan kelezatan kuliner warisan nenek moyang kita,” imbuh politisi asal Lombok Tengah ini.
Ekspedisi akan dimulai pekan ini dengan secara bertahap menjangkau seluruh kabupaten/kota di NTB. Dimulai dari Pulau Lombok dan baru kemudian menjangkau seluruh daerah di Pulau Sumbawa.
Tim ekspedisi Partai Perindo pun kata Athar kini telah menyiapkan daftar panjang penganan khas Bumi Gora tersebut. Penganan-penganan yang masuk dalam daftar panjang itu, tentu saja penganan yang dari sisi cita rasa disebut Athar, benar-benar juara.
(Qur'anul Hidayat)