Share

Gegara Kulkas, Hotel di Palangkaraya Nyaris Ludes Terbakar

Ade Sata, iNews · Selasa 08 November 2022 02:59 WIB
https: img.okezone.com content 2022 11 08 340 2702901 gegara-kulkas-hotel-di-palangkaraya-nyaris-ludes-terbakar-i3V1vdR5Us.jpg Ilustrasi (Foto: Dok Okezone)

PALANGKARAYA - Kebakaran menghanguskan kulkas atau lemari pendingin makanan di bagian dapur hotel di Jalan Ahmad Yani, Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Senin 7 November 2022. Beruntung, api yang sempat menjalar ke bagian saklar listrik berhasil dipadamkan petugas sehingga tidak sempat merambat ke bangunan hotel.

Tim Damkar berupaya memadamkan kobaran api yang membakar sebuah kulkas atau lemari pendingin makanan di bagian dapur Hotel Global Express Jalan Ahmad Yani Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah.

BACA JUGA:Kebakaran Balai Kota Bandung, Polisi Bakal Periksa Saksi 

Kepulan asap tebal sempat menyulitkan petugas melakukan upaya pemadaman titik api yang berada di bagian dalam dapur. Sejumlah mobil pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadamkan api agar tidak merambat ke bangunan utama hotel.

Dalam waktu setengah jam, upaya petugas akhirnya berhasil memadamkan api yang membakar lemari pendingin makanan di dalam dapur hotel.

BACA JUGA:Walkot Yana Sedang Rapat saat Kebakaran Balai Kota Bandung, Kaget Dengar Suara Letusan 

Follow Berita Okezone di Google News

Petugas Damkar Palangkaraya, Sucipto menduga terbakarnya lemari pendingin makanan tersebut akibat korsleting listrik pada bagian frezer menjalar ke saklar listrik.

Sementara karyawan hotel, Herman memastikan tidak ada aktivitas di dapur hotel saat peristiwa tersebut terjadi.

Meski tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian ditaksir mencapai jutaan rupiah. Kasus kebakaran tersebut telah ditangani petugas kepolisian dengan meminta keterangan sejumlah saksi.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini