Share

Puluhan Pohon di Sukoharjo Tumbang, 2 Orang Tewas Tertimpa

Romensy August, MNC Portal · Sabtu 21 Januari 2023 18:51 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 21 512 2750685 puluhan-pohon-di-sukoharjo-tumbang-2-orang-tewas-tertimpa-goHsosBHaU.jpg Pohon tumbang. (Foto: Dok Lurah Demakan)

SUKOHARJO - Hujan disertai angin kencang yang terjadi di wilayah Mojolaban, Sukoharjo, Jawa Tengah mengakibatkan sejumlah pohon besar tumbang. 

Kejadian tersebut juga membuat seorang pria asal Desa Joho, Sukoharjo dan seorang wanita bernama Samina (68) warga Demakan, meninggal dunia. 

"Ada kakek-kakek warga Joho pulang dari sawah naik sepeda ontel, dan tertimpa pohon," ungkap Kapolsek Mojolaban AKP Tarto saat dihubungi, Sabtu (21/1/2023).

Hujan disertai angin kencang yang terjadi sekitar pukul 15.00 WIB itu juga mengakibatkan belasan pohon di Demakan Sukoharjo tumbang.

 Baca juga: Angin Kencang Tumbangkan Pohon Timpa 3 Kios di Bekasi

Menurut Kepala Desa (Kades) Demakan, M Harban, seorang nenek-nenek yang meninggal dunia akibat tertimpa pohon. 

"Di Demakan ada satu yang meninggal juga karena tertimpa pohon," ujarnya. 

Selain itu, Harban menuturkan jika pohon yang tumbang juga menimpa sebuah truk di jalan raya Palur. 

"Truk dari Palur arah ke Bekonang, saat dilokasi tertimpa pohon. Alhamdulilah, sopirnya sehat," katanya.

Sejumlah rumah lanjut Harban juga mengalami kerusakan di bagian atap akibat tertimpa pohon maupun terkena angin kencang tersebut. 

Follow Berita Okezone di Google News

"Anginnya berlangsung sekira 15 menit. Tapi membuat beberapa pohon tumbang. Dan sejumlah rumah mengalami kerusakan ucapnya.

Saat ini, sejumlah relawan tengah melakukan evakuasi pohon yang tumbang di Desa Demakan, khusunya di jalan Raya Palur.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini