Â
MANADO - Warga korban banjir di Kelurahan Tumumpa Satu Lingkungan 2 Kecamatan Tuminting Kota Manado mengucapkan rasa syukur atas kepedulian Partai Perindo.
Partai Perindo yang dikenal peduli dan turun tangan terhadap masyarakat yang dilanda musibah dan kesusahan itu memberikan bantuan sembako bagi korban banjir di Wori.
 BACA JUGA:Panglima TNI Siagakan 800 Personel untuk Pembentukan Markas Komando Militer di DOB Papua
Tak hanya membagikan sembako, Partai Perindo juga memberikan Alkitab kepada sekira 30 warga terdampak di Kelurahan tersebut.
Nonce Sangkob, salah satu warga terdampak banjir mengatakan bantuan yang diberikan sudah mencukupi dan bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh Partai Perindo
 BACA JUGA:DPD Perindo Tanjungbalai Target 6 Kursi di Pileg 2024
"Kalau dibilang cukup ya tetap bersyukur atas bantuan dari Parta Perindo. Kami berharap kiranya kami diberikan fasilitas berupa kasur, tikar dan susu buat anak-anak bayi," tuturmya Kamis (2/2/2023).
Ketua DPP Partai Perindo Bidang Sosial dan Kesra Efraim Yerry Tawalujan mengatakan, kunjungan kali ini merupakan kunjungan ke-16 yang dilakukan DPW Perindo Provinsi Sulawesi Utara dan Perindo Kota Manado.
Follow Berita Okezone di Google News