Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Tewaskan Lebih dari 33.000 Orang, Gempa Turki-Suriah Tempati Urutan 6 Bencana Paling Mematikan Abad Ini

Rahman Asmardika , Jurnalis-Senin, 13 Februari 2023 |09:15 WIB
Tewaskan Lebih dari 33.000 Orang, Gempa Turki-Suriah Tempati Urutan 6 Bencana Paling Mematikan Abad Ini
Dampak gempa M 7,8 di Iskenderun, Turki, 12 Februari 2023. (Foto: Reuters)
A
A
A

"Mereka benar-benar merasa ditinggalkan," kata Griffiths, seraya menambahkan bahwa dia fokus untuk menanganinya dengan cepat.

Washington meminta pemerintah Suriah dan semua pihak lain di negara itu untuk segera memberikan akses kemanusiaan kepada semua yang membutuhkan.

Lebih dari enam hari setelah gempa pertama terjadi, petugas darurat masih menemukan segelintir orang yang bertahan hidup di reruntuhan rumah yang telah menjadi kuburan bagi ribuan orang.

Gempa tersebut menempati urutan keenam sebagai bencana alam paling mematikan di dunia abad ini, jumlah kematiannya melebihi 31.000 dari gempa di negara tetangga Iran pada 2003.

Hingga Minggu, (12/2/2023) gempa itu telah menewaskan 29.605 orang di Turki dan lebih dari 3.500 di Suriah, di mana jumlah korban belum diperbarui selama dua hari.

Turki mengatakan sekira 80.000 orang berada di rumah sakit, dan lebih dari 1 juta di tempat penampungan sementara.

(Rahman Asmardika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement