Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Warga Tangerang Digegerkan Penemuan Janin Bayi di Pemakaman

Irfan Maulana , Jurnalis-Minggu, 02 April 2023 |04:26 WIB
Warga Tangerang Digegerkan Penemuan Janin Bayi di Pemakaman
Ilustrasi. (Foto: Antara)
A
A
A

TANGERANG - Warga Kecamatan Pinang, Kota Tangerang digegerkan dengan penemuan janin bayi yang terbungkus kain putih. Janin tersebut ditemukan di pemakaman Jalan Bintang, Kelurahan Sudimara, Kecamatan Pinang Kota Tangerang, Sabtu (1/4/2023) siang.

Salah satu warga, Ade Bahtiar mengatakan janin tersebut ditemukan oleh seorang ibu-ibu yang hendak membersihkan makam. Ibu-ibu itu pun terkejut dan meminta tolong dengan warga sekitar untuk mengevakuasi janin bayi itu.

"Setelah diketahui beliau menemukan jasad janin tersebut dipanggilah masyarakat sekitar untuk meminta pertolongan," ujarnya kepada MPI, Minggu (2/4/2023).

Dia mengatakan saat ini kasus tersebut sudah ditangani oleh Polsek Pinang. 

"Untuk saat ini jasad janin tersebut sudah ditangani oleh tim INAFIS dari Polsek pinang," ucapnya. 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement